Kepala BP Batam Resmikan Pembukaan Indogrosir Batam

banner 160x600
banner 468x60
Kepala BP Batam Haji Muhammad Rudi menyalami Karyawan/ty INDOGROSIr didampingi Management. foto/hms BP Batam
Bahanatoday.com.Batam-Satu lagi pusat perbelanjaan di Kota Batam diresmikan oleh Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Muhammad Rudi yang juga sebagai Walikota Batam. Kepala BP Batam Haji Muhammad Rudi menghadiri Grand Opening Indogrosir Batam di Kawasan Batamindo Square Muka Kuning, Jum’at (3/3/2023), .sekaligus meresmikannya.

Muhammad Rudi mengapresiasi dan menyambut baik kehadiran Indogrosir di Batam. Menurutnya, kehadiran Indogrosir bisa membawa dampak positif bagi masyarakat, yakni menciptakan dan meningkatkan lapangan pekerjaan serta membantu penyediaan kebutuhan pokok sehari-hari.

“Dengan adanya distribusi sektor perdagangan ini, maka secara otomatis akan membuka potensi untuk memacu pertumbuhan ekonomi dan berefek pada kesejahteraan masyarakat Batam,” katanya dalam sambutan.

HM Rudi memberikan sambutan dalam peresmian INDOGROSIR

Ia berharap hadirnya indogrosir sebagai salah satu toko perdagangan terbesar tersebut, mampu menjadi aset lokal yang dapat berkembang dalam jaringan distribusi modern yang unggul dalam persaingan global.

“Akses yang mudah, infrastruktur yang baik dan lingkungan bisnis yang cukup kondusif di Batam, menjadi peluang keuntungan yang bagus untuk usaha perdagangan bagi Indogrosir,” terangnya.

Sementara itu Co-Director Indogrosir Wiwie Yusuf mengaku senang dapat hadir di Batam. Dia menegaskan, bangunan Indogrosir Batam bisa melayani hingga 5.000 pelanggan berupa UMKM dan suplier lainnya.

Senada dengan Kepala BP Batam, Yusuf berharap Indogrosir dapat memberikan nilai tambah untuk masyarakat terutama dalam menyerap tenaga kerja dan memberdayakan UMKM sehingga menumbuhkan perekonomian Batam.

Diketahui, Indogrosir merupakan perusahaan perdagangan dibidang ritel perkulakan modern yang menyediakan kebutuhan pokok. Indogrosir memiliki misi melahirkan dan mengembangkan para wirausaha di bidang retail.

Toko Indogrosir berdiri sejak tahun 1993 sampai saat ini mempunyai 28 gerai yang berada di beberapa titik kota besar di Indonesia, dan hanya ada tiga kota di Indonesia (Jakarta, Ambon dan Batam) yang lengkap terintegrasi dengan layanan drivethrough dan makanan.

Didampingi Pimpinanan/Management INDOGROSIR HM Rudi meninjau Konter-konter penyimpanan barang

Turut hadir mendampingi Anggota Bidang Kawasan dan Investasi BP Batam Sudirman Saad, Anggota Bidang Pengusahaan BP Batam Wan Darussalam, Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol Ariastuty Sirait, dan Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu BP Batam Harlas Buana. Masyarakat Batam menyambut positif kehadiran Indogrosir , terutama karyawan/ti di kawasan industri Muka kuning , karena sangat dekat tempat mereka bekerja. (Herbin/hms bpbatam)

Email Autoresponder indonesia
author
No Response

Leave a reply "Kepala BP Batam Resmikan Pembukaan Indogrosir Batam"